Berita Dinas

PERTEMUAN DWP AGUSTUS 2023

Dharma Wanita Persatuan adalah organisasi istri PNS yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas sumber daya anggota keluarga PNS. Dharma Wanita Persatuan memiliki tugas memperkukuh rasa persatuan dan kesatuan, meningkatkan kemampuan dan pengetahuan, menjalin hubungan kerjasama, serta meningkatkan kepedulian sosial dan melakukan pembinaan mental dan spiritual anggota agar menjadi manusia yang bertakwa, berkepribadian, serta berbudi pekerti luhur. Pada tanggal 23 Agustus 2023 dilaksanakan pertemuan Dharma Wanita Persatuan lingkup Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Ngawi, yang merupakan rapat rutin anggota setiap bulan.