Bidang Kewaspadaan Nasional dan Penanganan Konflik

PENYERAHAN MAHASISWA KKN

Pada hari Rabu Kliwon, tanggal 20 Desember 2023, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Ngawi yang diwakili oleh Kepala Bidang Kewaspadaan Nasional dan Penanganan Konflik menghadiri acara Penyerahan KKN (Kuliah Kerja Nyata) Mahasiswa Universitas PGRI Madiun (UNIPMA) di Pendapa Kecamatan Paron. KKN dari UNIPMA yang dilaksanakan di Kabupaten Ngawi kali ini diikuti oleh 392 mahasiswa, yang disebar di Kecamatan Paron dan Kecamatan Kendal, dengan total lokasi 11 desa dan 19 dusun.